Penerimaan Calon Pegawai Perumda Air Minum Tirta Bumi Sentosa

Penerimaan Calon Pegawai Perumda Air Minum Tirta Bumi Sentosa

  • Diposting oleh:
  • Diposting pada:
  • Kategori:
    NasionalNasional
  • Sistem:
    Tidak diketahui
  • Harga:
    USD 0
  • Dilihat:
    5

Loker – Perusahaan Umum Daerah Air Minum Tirta Bumi Sentosa yang selanjutnya disebut Perumda Air Minum (PDAM) Tirta Bumi Sentosa adalah Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) yang bergerak di bidang usaha air minum.

Maksud pendirian Perumda Air Minum Tirta Bumi Sentosa adalah untuk menjalankan usaha di bidang penyediaan air minum demi kemanfaatan umum, mendukung pertumbuhan ekonomi daerah, serta meningkatkan pendapatan daerah.

Perumda Air Minum Tirta Bumi Sentosa juga bertujuan memberikan pelayanan penyediaan air minum yang memenuhi persyaratan kesehatan guna memenuhi kebutuhan masyarakat. Pelayanan ini disesuaikan dengan kondisi, karakteristik, dan potensi daerah, serta dilakukan berdasarkan prinsip tata kelola perusahaan yang baik. Sesuai dengan Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No. 492/MENKES/PER/IV/2010, air minum didefinisikan sebagai air yang telah melalui proses pengolahan atau tanpa pengolahan tetapi memenuhi standar kesehatan dan dapat langsung dikonsumsi.

Dikutip dari https://perumdaairminum-kebumen.com/rekrutmen/ diinformasikan tentang Penerimaan Calon Pegawai Perumda Air Minum Tirta Bumi Sentosa. Formasi yang dibuka antara lain Koordinator/Supervisor Akuntansi dan Keuangan,  Staf Akuntansi dan Keuangan,  Koordinator/Supervisor Unit, Staf Teknik, Koordinator/Supervisor Marketing, dan Staf Marketing. Detail pengumuman selengkapnya simak di bawah ini.

Penerimaan Calon Pegawai Perumda Air Minum Tirta Bumi Sentosa


PENGUMUMAN

Nomor: 690/01/Pansel/PUDAM/KBN/XI/2024

TENTANG

PENERIMAAN CALON PEGAWAI

PERUMDA AIR MINUM TIRTA BUMI SENTOSA KABUPATEN KEBUMEN TAHUN 2024

I.PERSYARATAN PELAMAR

A.Persyaratan Umum

  1. Jabatan Formasi Koordinator/Supervisor :
  • a. Berjenis kelamin Pria,
  • b. Berusia maksimal 32 (tiga puluh dua) tahun 0 (nol) hari per tanggal 01 November 2024.
  • Jabatan Formasi Staf :
    • a. Berjenis kelamin Pria/Wanita,
    • b. Berusia maksimal 30 (tiga puluh) tahun 0 (nol) hari per tanggal 01 November 2024.
  • Warga Negara Indonesia (WNI) yang bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, setia dan taat kepada Pancasila, UUD 1945, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
  • Berperilaku baik dan tidak pernah dihukum penjara atau kurungan berdasarkan putusan pengadilan dibuktikan dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) asli/fotokopi yang dilegalisasi dan mash berlaku dari Kepolisian Resor (Polres) setempat.
  • Tidak pernah diberhentikan dengan hormat bukan atas permintaan sendiri atau diberhentikan dengan tidak hormat sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS)/Anggota TNI/Anggota Polri/Pegawai Swasta dinyatakan dengan surat pernyataan.
  • Tidak berstatus sebagai Calon Pegawai Negeri Sipil (PNS)/ASN, TNI, Polri, dan/atau Pegawai Perumda Air Minum Tirta Bumi Sentosa Kabupaten Kebumen dinyatakan dengan surat pernyataan.
  • Tidak berkedudukan sebagai pengurus dan/atau anggota partai politik dinyatakan dengan surat pernyataan.
  • Sehat dibuktikan dengan Surat Keterangan Sehat (asli) dari Dokter Puskesmas/Rumah Sakit Pemerintah.
  • Tidak memiliki ketergantungan terhadap narkotika dan obat-obatan terlarang atau sejenisnya dibuktikan dengan Surat Keterangan Bebas Narkoba/NAPZA dari Rumah Sakit Pemerintah (diserahkan pada Tahap Wawancara).
  • Tidak bertindik (bagi laki-laki) dan tidak bertato.
  • Lulusan Perguruan Tinggi Negeri (PTN)/Swasta (PTS) dengan Program Studi/Jurusan yang terakreditasi minimal B dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) dibuktikan dengan sertifikat akreditasi pada saat tahun lulus.
  • Memiliki pendidikan sesuai kualifikasi yang telah ditentukan (non keguruan).
  • Mampu bekerja secara tim, dibawah tekanan, dan berdasarkan target dengan kepribadian dan kemampuan komunikasi yang baik.
  • B. Persyaratan Khusus

    1 Koordinator/Supervisor Akuntansi dan Keuangan

    • Pendidikan minimal D-IV/S-1 Akuntansi / Perpajakan
    • IPK minimal 3,20 dari skala 4,00
    • Memiliki Pengalaman kerja minimal 5 (lima) tahun di bidang Keuangan lebih diutamakan pernah bekerja di Kantor Akuntan Publik (KAP)
    • Pernah memimpin tim
    • Menguasai Ms. Office dan software akuntansi
    • Menguasai laporan keuangan dan menyusun laporan keuangan secara mandiri serta mampu membuat laporan SPT
    • Memiliki Sertifikat Brevet Pajak
    • Jujur, teliti, akurat, tepat waktu dalam bekerja dan berorientasi pada target.

    2 Staf Akuntansi dan Keuangan

    • Pendidikan D-IV/ S-1 Akuntansi/ Perpajakan
    • IPK minimal 3,20 dari skala 4,00
    • Mampu mengoperasikan Ms. Office dan software akuntansi
    • Mampu menyusun laporan keuangan dan memahami laporan SPT
    • Diutamakan memiliki sertifikat Brevet Pajak
    • Jujur, teliti, akurat, tepat waktu dalam bekerja dan berorientasi pada target.

    3. Koordinator/Supervisor Unit

    • Pendidikan minimal D-IV/S-1 Teknik Sipil/ Teknik Mesin/ Teknik Elektro/ Arsitektur
    • IPK minimal 3,00 dari skala 4,00
    • Memiliki pengalaman kerja minimal 5 (lima) tahun di bidang air minum/ konsultan perencanaan/ perusahaan
    • Menguasai konsep perencanaan dan gambar detail rancangan konstruksi bangunan menggunakan software (AutoCAD, Epanet, Arcgis, peta citra satelit dil) serta memahami konstruksi bangunan
    • Menguasai dan memahami mekanikal elektrikal peralatan operasional proses pengolahan air minum
    • Pernah memimpin tim
    • Jujur, teliti, akurat, dan tepat waktu dalam bekerja

    4.Staf Teknik

    • Pendidikan D-IV/S-1 Teknik Sipil/ Teknik Mesin/ Teknik Elektro/ Arsitektur
    • IPK minimal 3,00 dari skala 4,00
    • Mampu mengoperasikan Ms. Office
    • Mampu menyusun konsep perencanaan dan gambar detail rancangan konstruksi bangunan menggunakan software (AutoCAD, Epanet, Arcgis, peta citra satelit dil) serta memahami konstruksi bangunan
    • Mampu dan memahami mekanikal elektrikal peralatan operasional proses pengolahan air minum
    • Diutamakan pernah magang/kerja praktik di perusahaan
    • Jujur, teliti, akurat, dan tepat waktu dalam bekerja

    5.Koordinator/Supervisor Marketing

    • Pendidikan minimal D-IV/S-1 Manajemen/ Ilmu Komunikasi/ Teknik Informatika
    • IPK minimal 3,20 dari skala 4,00
    • Memiliki pengalaman kerja minimal 5 (lima) tahun di bidang pemasaran
    • Menguasai dan memahami public speaking, memiliki kemampuan negosiasi dan analisis pasar yang baik, serta bekerja berdasarkan target
    • Menguasaidan memahami software editing (Coreldraw, Photoshop, Adobe Premier, dil) serta membuat content dan copywriting
    • Menguasai dan memahami pengolahan data menggunakan SQL dan basis .8 Pera memmi pni maintenanceTI
    • Berpenampilanmenarik
    • Jujur, teliti, akurat, dan tepat waktu dalam bekerja

    6.Staf Marketing

    • Pendidikan D-III Ilmu Komunikasi/ Manajemen/Teknik Informatika
    • IPK minimal 32,0 dari skala 4,00
    • Mampu mengoperasikan Ms. Office
    • Mampu dan memahami public speaking, memiliki kemampuan negosiasi dan analisis pasar yang baik, serta bekerja berdasarkan target
    • Mampu dan memahami software editing (Coreldraw, Photoshop, Adobe Premier, dil) serta membuat content dan copywriting
    • Mampu dan memahami pengolahan data menggunakan SQL dan basis pemrograman, serta maintenance IT
    • Berpenampilan menarik
    • Jujur, eliti, akurat, dan tepat waktu dalam bekerja

    II.FORMASI PENERIMAAN CALON PEGAWAI

    1.Koordinator/Supervisor Akuntansi dan Keuangan

    • Kode Formasi : SPVAK
    • Jumlah (orang) : 1
    • Kualifikasi Pendidikan : Minimal D-IV/ S-1 Akuntansi, Minimal D-IV/ S-1 Perpajakan

    2.Staf Akuntansi dan Keuangan

    • Kode Formasi : AK
    • Jumlah (orang) : 2
    • Kualifikasi Pendidikan : D-IV/ S1 Akuntansi , D-IV/ S1 Perpajakan

    3.Koordinator/Supervisor Unit

    • Kode Formasi : SPVPT
    • Jumlah (orang) : 2
    • Kualifikasi Pendidikan : Minimal D-IV/ S-1 Teknik Sipil/TeknikMesin/ Teknik Elektro/Arsitektur

    4.Staf Teknik

    • Kode Formasi : PT
    • Jumlah (orang) : 6
    • Kualifikasi Pendidikan :
      • D-IV/ S-1 Teknik Sipil
      • D-IV/ S-1 Teknik Mesin
      • D-IV/ -S 1Teknik Elektro D-IV/ S-1 Arsitektur

    5.Koodinator/Supervisor

    • Kode Formasi : SPVMIT
    • Jumlah (orang) : 1
    • Kualifikasi Pendidikan : Minimal D-IV/ S-1 Manajemen /Ilmu Komunikasi/ Teknik Informatika

    6.Staf Marketing

    • Kode Formasi : MIT
    • Jumlah (orang) : 3
    • Kualifikasi Pendidikan : D-I Ilmu Komunikasi/ Manajemen/Teknik Informatika

    III.INFORMASI UMUM

    1. Masa pendaftaran dibuka mulai Senin, 18 November 2024 dan ditutup pada Jumat, 22 November 2024 Pukul 23.59 WIB (cap pos).
    2. Setiap Pelamar hanya dapat melamar pada 1 (satu) formasi sesuai dengan kualifikasi pendidikan.

    IV.TATA CARA PENDAFTARAN

    1. Pelamar menyiapkan dokumen lamaran yang terdiri atas (sesuai urutan):

    a.Surat Lamaran diketik pada kertas ukuran A4 dan ditandatangani yang ditujukan kepada Panitia Seleksi Calon Pegawai Perumda Ari Minum Tirta Bumi Sentosa Kabupaten Kebumen Tahun 2024.

    b.Daftar Riwayat Hidup/Curriculum Vitae (CV) dan Sertifikat Pengalaman Kerja bagi Pelamar Formasi Koordinator/Supervisor.

    c.Pas Foto Diri Pelamar Terbaru berlatar belakang warna merah ukuran 4 x 6 sejumlah 2 lembar.

    d.Fotokopi e-KTP/Keterangan e-KTP.

    e.Fotokopi ljazah terakhir yang dilegalisasi.

    f.Fotokopi Transkrip Nilai yang dilegalisasi.

    g.Sertifikat Akreditasi Program Studi pada saat tahun lulus,

    h.Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) asli/fotokopi yang dilegalisasi.

    i.Surat Pernyataan Tidak Pernah Diberhentikan dengan Hormat Bukan Atas Permintaan Sendiri atau Diberhentikan dengan Tidak Hormat Sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS)/Anggota TNI/Anggota Polri/Pegawai Swasta.

    j. Surat Pernyataan Tidak Berstatus sebagai Calon Pegawai Negeri Sipil (PNS)/ASN, INi, Polri, dan/atau Pegawai Perumda Air Minum Tirta Bumi Sentosa Kabupaten Kebumen.

    k.Surat Pernyataan Tidak Berkedudukan sebagai Pengurus dan/atau Anggota Partai Politik.

    l.Surat Keterangan Sehat (asli) dari Dokter Puskesmas/Rumah Sakit Pemerintah. m. Surat Pengalaman Kerja (wajib untuk pelamar formasi Koordinator/Supervisor). 

    n.Surat Pernyataan Kebenaran/Keabsahan Data bermeterai Rp 10.000,-

    2.Dokumen dimasukkan ke dalam amplop coklat tertutup sesuai dengan urutan pada Bab IV poin 1dan dikirim via Pos ke PO BOX 12 Kebumen.

    3.Contoh penulisan pada amplop:

    Penerimaan Calon Pegawai Perumda Air Minum Tirta Bumi Sentosa

    4. Dokumen lamaran yang tidak lengkap tidak akan diproses dan Peserta dinyatakan GUGUR.

    5. Dokumen lamaran yang sudah masuk sebelum tanggal pendaftaran maka dianggap tidak ada dan harus memasukkan dokumen lamaran kembali selama masa pendaftaran masih dibuka

    6. Dokumen lamaran hanya diterima melalui PO BOX 12 Kebumen.

    V.TATA CARA SELEKSI 

    1. Tahapan Seleksi:
    • a. Pengumuman lowongan.
    • b. Penerimaan dokumen lamaran via PO BOX 12 Kebumen.
    • c. Pengumuman lulus seleksi administrasi.
    • d Tes Potensi Akademik (TPA), Psikotes, Tes Kemampuan Bidang, Wawancara, dan Tes Kesehatan dari lembaga independen.
    • e Pengumuman/pemberitahuan lulus/diterima sebagai calon pegawai.
  • Hanya Pelamar yang memenuhi persyaratan yang akan dipanggil dan mengikuti proses seleksi selanjutnya.
  • Seluruh dokumen lamaran yang diserahkan oleh Pelamar menjadi milik Perumda Ari Minum Tirta Bumi Sentosa dan tidak akan dikembalikan kepada Pelamar.
  • Panitia Seleksi tidak menerima susulan kelengkapan, perbaikan, dan/atau penggantian atas dokumen lamaran yang sudah masuk.
  • Hasil seleksi akan diumumkan secara resmi melalui website Perumda Air Minum Tirta Bumi Sentosa Kabupaten Kebumen (www.perumdaairminum-kebumen.com).
  • DOWNLOAD PENGUMUMAN.PDF

    Waspada !! 

    • Penerimaan Calon Pegawai Perumda Air Minum Tirta Bumi Sentosa Kabupaten Kebumen tidak dipungut biaya apapun !!!
    • Panitia tidak bertanggungjawab atas segala bentuk penipuan yang mengatasnamakan pejabat Perumda Air Minum Tirta Bumi Sentosa Kabupaten Kebumen
    • Join WhatsApp – Klik Disini

    Sumber: lokernas.com

    JOIN CHANNEL KAMI

    Dapatkan Notifikasi Update Info Lowongan Terbaru Melalui :

    1. CHANNEL WHATSAPP
    2. CHANNEL TELEGRAM
    3. POSTINGAN INSTAGRAM

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *